Postingan

Mengubah Format Tanggal Menjadi Format Text di Excel

Gambar
Beberapa hari lalu, saya perlu menggunakan segerombolan data yang diinput dalam format tanggal, menjadi data dalam format text. Hal pertama yang saya lakukan, tentu saja, mengganti format sel tersebut menjadi long-date. Tapi ternyata itu tidak menyelesaikan masalah saya.  Misalnya, saya punya sel dengan format long-date yang saya isi 17/08/2011 maka akan tampil menjadi 17-Agustus-2011 .  Namun jika format sel tersebut saya ganti menjadi text, di sel tersebut akan tampil angka 40772. Nah, tentu bukan itu yang saya perlukan. Nah, ternyata keperluan itu bisa dilayani dengan fungsi TEXT. Dalam kasus saya untuk menampilkan format tanggal, rumus yang digunakan adalah =TEXT(A1,”dd-mmmm-yyyy”) . Dengan cara itu, tampilan akan sama-sama 17-Agustus-2011 namun dalam format bentuk teks! Buktinya? Jika saya copy; lalu paste-special-value, akan tampil persis menjadi 17-Agustus-2011.  Namun jika masih dalam format tanggal, jika dilakukan copy – paste-special - value akan tampil 40772...

Sejarah dan asal-usul Microsoft Excel

Gambar
Microsoft Excel berasal dari sejarah panjang perkembangan teknologi komputer dan kebutuhan akan alat pengolah data yang efisien. Asal usulnya dapat ditelusuri kembali ke awal tahun 1980-an. Pada saat itu, perusahaan bernama Microsoft yang didirikan oleh Bill Gates dan Paul Allen sedang mengembangkan serangkaian produk perangkat lunak untuk komputer pribadi yang baru muncul. Salah satu produk yang mereka kembangkan adalah aplikasi spreadsheet yang kemudian menjadi Microsoft Excel. Namun, sebelum Microsoft Excel muncul, ada beberapa aplikasi spreadsheet lain yang telah ada, seperti VisiCalc dan Lotus 1-2-3. VisiCalc, yang dirilis pada tahun 1979, adalah program spreadsheet pertama yang tersedia untuk komputer pribadi dan menjadi sangat populer di kalangan pengguna bisnis. Lotus 1-2-3, yang dirilis pada tahun 1983, juga memiliki dampak besar dalam pengembangan spreadsheet. Microsoft melihat potensi besar dalam pasar spreadsheet dan memutuskan untuk mengembangkan produk mereka sendir...
Terima kasih, Anda sudah belajar bersama saya